Senin, 11 Juni 2012

Pengertian W3C

W3C (World Wide Web Consortium) adalah organisasi internasional yang menangani bidang world wide web bisa disingkat www. Didirikan dan dikepalai oleh Sir Tim Berners Lee. Perkumpulan ini (konsorsium) membuat anggotanya memberikan seluruh waktunya untuk bekerja bersama-sama dalam pengembangan standar World wide web. Sampai dengan 8 September 2009, W3C memiliki 356 anggota.
 W3C juga berkecimpung dalam bidang pendidikan, pengembangan software dan menyajikan sebuah forum terbuka untuk mendiskusikan hal mengenai web. Sebelum menjadi konsorsium yang besar seperti saat ini, banyak hal yang sudah ditempuh oleh Sir Tim Berners Lee sebagai pendiri. Setelah dia meninggalkan CERN (Organisasi Pengembangan Nuklir Eropa), dia mendirikan W3C di Massachusetts Institute of Technology tepatnya di Laboratory for Computer Science (MIT/LCS) dengan dorongan dari komisi Eropa dan Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar